10 Tanda Pria Peduli ke Anda
Pada umumnya ada anggapan bahwa untuk memulai sebuah hubungan, maka pihak prialah yang wajib untuk memulainya. Namun demikian, banyak juga pria yang tidak mudah untuk terbuka dan mengatakan perasaannya. Jadi, dia punya cara lain atau proses lain untuk mengungkapkan. Dia benar-benar mempersiapkan diri, mencari momen yang tepat, hingga benar-benar bisa mengungkapkan. Tindakan dan sikap justru lebih banyak bicara daripada perkataan yang diucapkan. Ada kecenderungan dia menyampaikannya dalam bentuk tindakan dan sikap daripada mengucapkannya langsung secara frontal. Sebelum Anda terburu-buru membentak seorang pria, “Kamu sebenernya care apa enggak sih?!” Mari kita lihat beberapa tanda pria peduli ke anda dan cara mengetahuinya.
“Lelaki sejati takkan pernah berhenti mencoba menunjukkan bahwa dia peduli terhadap wanita, bahkan saat dia sudah berhasil memilikinya sekalipun, bahkan sesukses apapun pria tersebut”.
Berikut ini 10 tanda pria peduli ke Anda :
1. Sudahkah Anda bertemu keluarga dan teman-temannya?
Jika belum, dan jika Anda baru bertemu dia beberapa kali, maka sebenarnya tidak ada yang perlu dikhawatirkan, karena itu terlalu dini. Namun jika Anda dekat dengan dia hingga berbulan-bulan, dan tampaknya tidak ada satupun pertanda untuk mengenali perasaannya, maka sudah saatnya buat Anda bertanya dan meminta dia mengatakannya.
2. Apakah Anda pernah pergi ke tempat-tempat yang dia ceritakan?
Dia sangat mungkin memiliki tempat-tempat favorit dan dia pernah pergi bersama-sama temannya, dan mungkin tempat-tempat itu tidak Anda sukai dan tidak ingin pergi kesana. Namun pasti ada tempat tertentu dimana Anda ingin dia mengajak Anda pergi berdua saja. Dengan cara ini, Anda bisa mengenal lebih jauh tentang kehidupannya. Di sinilah Anda bisa tahu, setidaknya mendapat pertanda, tentang perasaannya ke Anda, sebab pergi berdua saja akan menimbulkan komunikasi yang lebih intim dan personal.
3. Apakah Anda banyak menghabiskan waktu bersama dia?
Bukan berarti Anda berdua berdua harus saling mengikat, tetapi akan sangat aneh jika Anda berdua hanya bertemu sehari atau dua hari saja dalam seminggu (Kecuali LDR). Jika tampaknya dia lebih suka menghabiskan waktu dengan teman-temannya atau melakukan hobinya, ini bisa jadi pertanda dia kurang menghargai komitmen dan kurang atau tidak peduli ke Anda.
4. Bahkan meski Anda berdua tidak bisa sering bersama, apakah dia selalu menepati janji-janjinya?
Jika dia berjanji akan menelponmu di waktu yang telah disepakati, apakah dia benar-benar melakukannya? Jika tidak, sangat mungkin bahwa saat dia tidak bersama Anda bukan menjadi masalah besar, maka menepati janji bukan hal yang penting. Adanya SMS, email, bbm, video chat, dan berbagai layanan chat yang bertebaran di jagad maya membuat semua upaya komunikasi jarak jauh menjadi sangat mudah. Jika dia peduli, maka dia akan mengambil kesempatan sekecil apapun untuk melakukan kontak denganmu. Ada 3 kemungkinan sebenarnya: dia pelupa, dia sibuk, dan dia tidak peduli. Tapi bagaimanapun, jika Anda memang masuk prioritas kehidupannya, maka mencari celah untuk bisa menghubungimu pasti dilakukannya. Jika upaya ini ditempuhnya, bisa dipastikan dia peduli dan menganggap Anda penting dan menjadi bagian dari kehidupannya.
5. Apakah dia sering mengajakmu bicara soal masa depan?
Sebenarnya jauh lebih baik jika dia mengatakan bahwa dia menginginkan Anda, tapi jika kata-kata itu tidak muncul namun dia kadang atau justru sering membicarakan tentang rencana-rencana di masa depan bersama Anda, maka ini adalah indikasi bahwa dia benar-benar peduli dan menginginkanmu. Jika waktu-waktu pentingnya (selain bekerja) lebih banyak diisi bersama Anda, maka jelas dia menginginkan bentuk hubungan yang lebih jauh. Misalnya, jika malam minggu dia lebih sering menginginkanmu bersama dia, maka ini pertanda bahwa waktu paling santainya ingin dinikmati bersama Anda.
6. Sudahkah dia bilang bahwa dia peduli?
Dan yang lebih jauhnya, dia cinta Anda? Jika dia pernah mengatakannya, maka akan sangat sulit untuk menelan kata-kata itu lagi. Semua pria tahu itu. Jika dia pernah mengatakannya, maka dia sepenuhnya sadar bahwa Anda akan melihat hubungan Anda berdua dalam bentuk berbeda, lebih dalam. Jadi jika dia mengatakannya, maka dia sangat tahu dan sadar akan konsekuensinya. Kecuali dia memang tidak serius. Demikian persepsi pria saat mendengar wanita menyampaikan perasaan, kepedulian, dan rasa cintanya kepada pada pria. Dia akan menganggap itu sangat serius dan benar. Maka berhati-hatilah saat mengatakan perasaan, jangan bermain-main, karena apa yang Anda katakan akan dianggap sebagai sebuah komitmen.
7. Apakah dia memperhatikan dan menganggap penting apa yang Anda inginkan?
Jika Anda bilang Anda sangat ingin menghabiskan waktu bersama malam minggu esok, apakah dia benar-benar memikirkannya? Apakah dia berusaha mencari agenda untuk mengisi malam minggu Anda berdua? Apakah dia berusaha mengatur jadwalnya sedemikian rupa? Jika demikian yang dia lakukan, maka ini adalah salah satu pertanda bahwa dia peduli. Contoh lain,misalnya mobilmu macet, jika dia berusaha semampunya untuk mengecek mobilmu yang macet (walau sebenarnya dia tidak tahu apa-apa soal mesin mobil), maka itu juga pertanda dia peduli. Meski kemudian dia akhirnya dia tidak yakin apa sebab macetnya, itu bukan poinnya. Yang jelas dia sudah berusaha membuktikan apa yang telah diucapkannya, dia berusaha untuk membuatmu bahagia, membantu menyelesaikan masalahmu, dan membuatmu memiliki apa yang Anda inginkan semampu dia. Namun jika dia justru mengatakan bahwa dia sudah memperbaikinya, padahal tidak ada perubahan sama sekali, inilah yang perlu dikhawatirkan. Dia tidak jujur.
8. Jika dia menunjukkan ketertarikan tentang hal-hal yang dekat denganmu
Misalnya keluarga, pekerjaan, teman, hobi, dll, maka itu pertanda dia peduli. Jika dia tampak antusias – tidak hanya ketika dia mendengar cerita tentang orang-orang, pekerjaan, dan semua tentang Anda tapi juga berusaha untuk mengingat semua ceritanya, meresponnya, memberikan pendapat, dll – maka jelas dia mencoba membuatmu terpukau dan menunjukkan bahwa dia peduli dengan kehidupanmu. Jika dia peduli, maka dia akan berusaha menunjukkan bahwa dia adalah tipe orang yang peduli, dan itu tidak hanya menyangkut kepedulian tentangmu, tetapi juga tentang semua yang menjadi bagian hidupmu. Namun demikian, banyak cerita dan informasi juga kadang membuat dia bingung untuk mencerna, tidak punya waktu untuk merespon, sehingga perhatikan pula timing yang tepat, beri kesempatan dia untuk balik bercerita, dan lain-lain. Dalam satu kondisi dia ingin menunjukkan pula sisi-sisi di dalam kehidupannya yang mungkin nyambung atau berbeda dengan ceritamu.
9. Tidak ada yang benar-benar membuatnya merasa keberatan
Jika dia peduli; kecuali jika memang keadaan tidak memungkinkan dia untuk melakukannya atau setelah ditempuh berbagai cara. Dia akan berusaha membuatmu tidak banyak bekerja atau bergerak. Misalnya menuangkan kopi ke dalam gelasmu saat makan di restoran, membukakan pintu mobil, dan lain-lain. Meski Anda tidak menginginkannya dan menurutmu itu berlebihan, sikapi itu sebagai sebuah pertanda bahwa dia peduli dan ingin memperlakukanmu dengan sebaik-baiknya. Selama dia tidak menginginkan timbal balik, dilakukan dengan tulus, maka itu salah satu cara dan tanda bahwa dia peduli atau tidak.
10. Dan pada akhirnya, jika hubungan sudah mendalam, maka ada keterikatan emosional yang bisa dilihat.
Jika Anda sedih, maka dia ikut sedih. Jika harimu menyenangkan, dia akan merasa bahagia. Dia akan mengutamakan respon perasaannya terhadap perasaanmu dan berusaha mengesampingkan perasaan pribadinya. Jika ini ada, maka ini pertanda paling jelas untuk melihat kepeduliannya. Jika tidak ada, maka jelas dari awal perasaan yang dimilikinya tidak sungguh-sungguh, atau sebenarnya kepedulian yang dia miliki tidak sepenuhnya benar dan hanya dibuat-buat karena dia menginginkan sesuatu dari Anda dan jika itu sudah didapat, atau sama sekali tidak didapat, maka perasaannya yang sebenarnya muncul.
Tidak semua tips dari psikolog wanita jogja tentang 10 tanda pria peduli ke Anda di atas dapat dipenuhi, hanya beberapa yang bisa dilihat karena setiap pria punya tipikal cara bertindak dan bersikap yang berbeda. Untuk memenuhi semuanya, ada tahap atau proses yang mesti dilewati, seiring dengan proses dan perkembangan hubungan yang Anda berdua jalani.
Apabila dibutuhkan maka Anda dapat memanfaatkan layanan konsultasi psikologi jogja dari Laksita Educare Yogyakarta baik secara online maupun tatap muka secara langsung.
Posting Komentar untuk "10 Tanda Pria Peduli ke Anda"