Membangun Kualitas Diri Meningkatkan Kualitas Karir
Membangun kualitas diri merupakan hal penting yang perlu dilakukan oleh semua orang. Kualitas diri bisa juga dipahami sebagai ‘derajat nilai’ individu mengenai karakter, sikap, pola pikir, dan kebiasaan yang dimiliki seseorang. Membangun kualitas diri sangatlah penting dan sangat perlu dilakukan terlebih dalam menaikkan karir bagi fresh graduate. Manusia dengan kualitas diri yang baik pastilah lebih bermanfaat bagi kehidupannya. Sederhananya, kualitas diri yang baik akan membuat kehidupan seseorang juga akan lebih baik.
Di dunia karier, perusahaan melakukan seleksi ketat dan pasti hanya memilih orang-orang dengan kriteria dan kualitas diri sesuai seperti yang mereka cari. Kualitas diri sumber daya manusia yang perusahaan inginkan tak jauh-jauh dari kompeten, berjiwa pemimpin, bertanggung jawab, dan bisa kerja di dalam tim. Lalu, dari mana kita bisa mendapatkan itu semua? Bagaimana kita sebagai individu meningkatkan kualitas diri? Dan sejak kapan kita harus memulai?
Mulai Membangun Kualitas Diri
Kiat meningkatkan kualitas diri dimulai dari diri sendiri. Tak dipungkiri, hal yang paling sulit dalam meningkatkan kualitas diri adalah berdisiplin. Kebiasaan-kebiasaan baik yang sudah kita bangun untuk dalam upaya self upgrade tidak akan terbentuk kalau individunya tidak berdisiplin. Meningkatkan kualitas diri sebenarnya mudah, lakukan saja hal-hal ‘baik’. Misal, untuk meningkatkan kualitas diri dalam cara berpikir, bacalah referensi mengenai self development. Bisa jadi buku-buku bernuansa self development dan juga artikel-artikel terkait. Bertemu orang baru, berbicara dengan orang baru juga merupakan salah satu cara meningkatkan kualitas diri. Cakrawala pemikiran akan terbuka ketika kita berkomunikasi dengan orang lain, karena untuk tahu sudut pandang pemikiran orang lain itu menarik.
Disiplin terhadap waktu
Meningkatkan kualitas diri yang paling menantang adalah berdamai dengan waktu. Banyak orang yang tidak bisa berdisiplin terhadap waktu karena menyepelekan pekerjaan, menunda dan akhirnya benar-benar terlambat. Melakukan self dicipline harus sedini mungkin. Hal-hal seperti ini baiknya dilakukan sejak muda. Mengambil risiko dan menjadi leader dalam sebuah tim menjadikan diri keluar dari zona nyaman. Pikiran kita akan ‘dipaksa’ berpikir, mnemukan solusi dari suatu masalah. Hal tersebut tentu sangat berguna bagi kualitas diri kita. Menepati janji dengan baik juga merupakan salah satu cara meningkatkan kualitas diri, dengan begitu integritas Anda layak dipercaya.
Meningkatkan kulaitas diri memang sangat erat kaitannya dengan karir seseorang, karena itulah tidak jarang sebagian orang kemudian membutuhkan konsultan karir dengan layanan psikologi karir Jogja untuk membantu mereka meraih keberhasilan dalam pekerjaan.
Posting Komentar untuk "Membangun Kualitas Diri Meningkatkan Kualitas Karir"